TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Bilangan 24:21

Konteks
24:21 Ketika ia melihat orang Keni, b  diucapkannyalah sanjaknya, katanya: "Kokoh c  tempat kediamanmu, tertaruh di atas bukit batu sarangmu,

Hakim-hakim 1:16

Konteks
1:16 Keturunan Hobab, ipar t  Musa, orang Keni u  itu, maju bersama-sama dengan bani Yehuda dari kota pohon korma v  ke padang gurun Yehuda di Tanah Negeb dekat Arad; w  lalu mereka menetap di antara penduduk di sana.

Hakim-hakim 4:11

Konteks
4:11 Adapun Heber, orang Keni p  itu, telah memisahkan diri dari suku Keni, dari anak-anak Hobab q  ipar Musa, dan telah berpindah-pindah memasang kemahnya sampai ke pohon tarbantin r  di Zaanaim s  yang dekat Kedesh.

Hakim-hakim 4:17

Konteks
4:17 Tetapi Sisera dengan berjalan kaki melarikan diri ke kemah Yael, a  isteri Heber, orang Keni b  itu, sebab ada perhubungan baik antara Yabin, raja Hazor, c  dengan keluarga Heber, orang Keni itu.

Hakim-hakim 5:24

Konteks
5:24 Diberkatilah Yael, l  isteri Heber, orang Keni m  itu, melebihi perempuan-perempuan n  lain, diberkatilah ia, melebihi perempuan-perempuan yang di dalam kemah.

Hakim-hakim 5:1

Konteks
Nyanyian Debora
5:1 Pada hari itu bernyanyilah n  Debora o  dan Barak 1  bin Abinoam, p  demikian:

1 Samuel 15:6

Konteks
15:6 Berkatalah Saul kepada orang Keni: k  "Berangkatlah, menjauhlah, pergilah dari tengah-tengah orang Amalek, supaya jangan kulenyapkan kamu bersama-sama dengan mereka. Bukankah kamu telah menunjukkan persahabatanmu kepada semua orang Israel, ketika mereka pergi dari Mesir?" Sesudah itu menjauhlah orang Keni dari tengah-tengah orang Amalek.

1 Samuel 27:10

Konteks
27:10 Jika Akhis bertanya: "Di mana kamu menyerbu pada hari ini?" maka jawab Daud: "Di Tanah Negeb Yehuda," atau: "Di Tanah Negeb orang Yerahmeel, x " atau: "Di Tanah Negeb orang Keni. y "

1 Samuel 30:29

Konteks
30:29 kepada yang di Rakhal, kepada yang di kota-kota orang Yerahmeel, g  kepada yang di kota-kota orang Keni, h 

1 Samuel 30:1

Konteks
Ziklag terbakar -- Pembalasan Daud kepada orang Amalek
30:1 Ketika Daud serta orang-orangnya sampai ke Ziklag w  pada hari yang ketiga, orang Amalek x  telah menyerbu Tanah Negeb dan Ziklag; Ziklag telah dikalahkan oleh mereka dan dibakar y  habis.

1 Tawarikh 2:55

Konteks
2:55 Dan kaum-kaum para ahli surat, yang diam di Yabes, ialah orang Tirati, orang Simati, dan orang Sukhati. Mereka itulah orang Keni j  keturunan Hamat k  bapa keluarga Rekhab. l 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:1]  1 Full Life : BERNYANYILAH DEBORA DAN BARAK.

Nas : Hak 5:1

Nyanyian Debora dan Barak adalah nyanyian pujian kepada Allah (ayat Hak 5:3) karena kemurahan-Nya dan tindakan-Nya yang adil demi Israel (ayat Hak 5:11). Sepanjang PL nyanyian yang sepenuh hati kepada Tuhan oleh para orang saleh menjadi bagian penting dalam mengungkapkan syukur kepada Allah karena kuasa penebusan-Nya (bd. pasal Kel 15:1-27; 1Taw 15:1-16:43; 2Taw 20:22; dan Mazm 1:1-150:6;

lihat art. PUJIAN).

Orang percaya PB juga disuruh untuk memanjatkan pujian kepada Allah atas kasih-Nya terhadap mereka. Pujian, yang oleh Allah dipandang sebagai korban kudus yang disajikan kepada-Nya (Ibr 13:15), sering kali berbentuk suatu nyanyian (Ibr 2:12; Yak 5:13; Wahy 15:3). Nyanyian pujian rohani (bd. Ef 5:19; Kol 3:16) dapat dinyanyikan dengan akal budi (yaitu, memakai bahasa yang dimengerti) atau dengan roh (yaitu, memakai bahasa Roh; lih. 1Kor 14:15).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.29 detik
dipersembahkan oleh YLSA